Cynthia Lamusu Sebut Musisi Ini Sangat Berjasa dalam Karier Bermusiknya

Indra Kurniawan | 16 Maret 2020 | 12:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kepergian musisi Rama Aiphama untuk selamanya, Rabu (11/3) lalu, menyisakan duka mendalam bagi Cynthia Lamusu.

Karier bernyanyi istri Surya Saputra ini tidak lepas dari jasa musisi berdarah Arab-Gorontalo itu. Rama Aiphama disebut Cynthia Lamusu merupakan orang yang pertama kali mengenalkan dunia rekaman padanya. 

"Enggak akan pernah lupa, gimana senangnya saya dulu, tahun 1989 saat almarhum Papa saya mengajak liburan ke Jakarta dan ternyata di liburan itu ada yang spesial," cerita Cynthia dikutip tabloidbintang.com dari Instagramnya. 

Oleh Rama Aiphama yang merupakan sahabat almarhum papanya, personel trio vokal Be3 itu mendapat kesempatan untuk rekaman.

"Kebayang dong senangnya pulang liburan dapat 'oleh-oleh' bisa punya album rekaman. Album pertama saya berjudul Sesal resmi dirilis di tahun 1990," kenang Cynthia Lamusu.

Tiga puluh tahun berlalu, banyak cerita terlalu, perjalanan karier Cynthia Lamusu sampai di titik ini. Bersama Be3, ia memiliki 5 album, lebih dari sepuluh single, dan meraih puluhan penghargaan dalam dan luar negeri. 

"Selamat jalan Ka Rama. Terima kasih telah membuka pintu untuk saya. Terima kasih untuk semua ide brilian musikmu. Akan kami kenang karya-karyamu yang indah," Cynthia menutup tulisan. 

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait